Contoh Brosur Travelling |
Efek
Selasa, 20 November 2012
Contoh Brosur
Dalam membangun sebuah usaha khususnya kewirausahaan, dalam
memperkenalkan produk-produk atau jasa yang kita jual nantinya, selain
kita menggunakan fasilitas e-commerce di dalam pemasarannya di internet
kita juga harus terjun langsung dalam dunia nyata. Karena jika hanya
mengandalkan internet, tidak semua kalangan masyarakat akan mengetahui
usaha yang kita buat. Untuk mengantisipasi ini semua para pengusaha
wirausaha harus membuat sebuah iklan dalam bentuk brosur, brosur
merupakan sebuah iklan cetak yang didalamnya terdapat informasi jasa
atau usaha yang kita jalankan secara menarik dan lengkap. Dalam
pembuatan brosur ini kita bisa menggunakan aplikasi komputer bernama
PhotoShop dan Corel Draw.
Minggu, 14 Oktober 2012
Pengertian Bisnis Informatika
Dalam penulisan ini saya akan mencoba mengkaji lebih dalam tentang
pengertian bisnis informatika yang saya ambil dari berbagai sumber
A. Pengertian Bisnis
Bisnis adalah kegiatan yang dilakukan oleh individu dan sekelompok orang (organisasi) yang menciptakan nilai (create value) melalui penciptaan barang dan jasa (create of good and service) untuk memenuhi kebutuhan masyarakat dan memperoleh keuntungan melalui transaksi.
B. Aspek-aspek bisnis :
- Kegiatan individu dan kelompok
- Penciptaan nilai
- Penciptaan barang dan jasa
- Keuntungan melalui transaksi
C. Fungsi Bisnis
- Fungsi Mikro (Kontribusi terhadap pihak yang berperan langsung). Misalkan Pemegang Saham memiliki kepentingan dan tanggung jawab tertentu terhadap perusahaan
- Fungsi Makro(Kontribusi terhadap pihak yang tidak berperan langsung). Misalkan Masyarakat sekitar perusahaan memberikan kontribusi kepada masyarakat sekitar sebagai bentuk tanggung jawab perusahaan
D. Pengertian Informatika
Informatika berkaitan erat dengan teknologi informasi. Teknologi Informasi adalah suatu seperangkat alat yang membantu kita dalam bekerja dengan informasi dan melakukan tugas - tugas yang berhubungan dengan pemrosesan informasi. Teknologi informasi tidak hanya terbatas pada teknologi komputer melainkan mencakup juga teknologi komunikasi untuk mengirim atau menyebarkan informasi.
E. Kaitan Antara Bisnis dan Informatika Bisnis Informatika adalah suatu kegiatan yang dilakukan individu atau sekelompok orang yang memiliki nilai (value) dengan tujuan mendapatkan keuntungan (profit) yang dilakukan dengan bantuan teknologi informasi. Yang dimaksud teknologi informasi disini mencakup semua hal yang berkaitan dengan teknologi informasi, seperti internet.
F. Cara Untuk Sukses Di Bisnis Informatika
1. Rancang Bisnis dengan Cermat Rancang rencana bisnis online Anda dengan cermat. Pertimbangkan segala aspek seperti target pasar, kemampuan pesaing, sumber daya,resiko dan perkembangan bisnis yang ingin ada jalankan bagaimana membangun loyalitas konsumen atau menjalin kemitraan strategis. Pakai referensi memadai, misalnya belajar dari situs bisnis di internet atau pun buku yang mendukung.
2. Temukan Sasaran Pasar Spesifik Bisa jadi ide bisnis online Anda brilian, namun itu tak ada artinya jika tidak ada sasaran pasar yang spesifik. Temukan celah pasar yang belum digarap pesaing. Jika Anda bertarung dengan pemain besar, pastikan bisnis Anda memiliki diferensiasi yang menarik konsumen.
3. Cari Sumber Keuangan Rencanakan dari mana Anda akan mendapat modal sebagai sumber dana bisnis online. Pinjaman bank bisa jadi pilihan yang baik. Jangan lupa untuk membuat administrasi keuangan yang rapi sehingga arus keluar masuk tampak jelas.
4. Buat Situs yang Handal Anda memang bisa memanfaatkan blog yang gratis untuk memulai bisnis. Namun jika berniat serius, belilah domain dan sewa perancang situs yang handal. Pastikan situs Anda tidak rumit, memudahkan pengakses serta selalu update.
5. Promosi Jitu Salah satu aspek terpenting dalam bisnis online adalah promosi yang jitu. Bisa dicoba bermacam metode, misalnya via Google AdWords di mana pengiklan hanya membayar sesuai jumlah pengakses situsnya. Manfaatkan pula e-mail atau situs jejaring untuk mempromosikan bisnis Anda pada banyak orang.
6. Permudah Transaksi Konsumen Konsumen harus dimudahkan dalam melakukan transaksi dan pemesanan di situs Anda. Berikan pula tingkat keamanan situs yang memadai sehingga konsumen percaya detail identitas mereka tidak bocor. Tanpa transaksi dari konsumen, bisnis Anda pasti ambruk.
7. Motivasi untuk Terus Maju Selalu butuh waktu agar bisnis internet berkembang. Sebagai entrepeneur online, Anda perlu energi, antusiasme, determinasi, dan gairah untuk maju. Perlu disadari bahwa sukses besar di bisnis internet cukup langka. Namun tak perlu pula kecil hati karena cerita kesuksesan bisnis online sudah amat banyak.
G. Contoh Bisnis di Bidang Informatika
1. E-commerce layer
menurut Laudon & Laudon (1998), e-commerce adalah suatu proses membeli dan menjual produk-produk secara elektronik oleh konsumen dan dari perusahaan ke perusahaan dengan komputer sebagai perantara transaksi bisnis.
2. software house
merupakan sekelompok orang atau individu yang melakukan bisnis dalam bidang pembuatan perangkat lunak (software) yang dapat digunakan oleh banyak pengguna atau client.
3. consultan TIK
merupakan orang yang bertugas untuk memberikan saran kepada client teknologi informasi apa yang harus digunakan untuk memenuhi sasaran bisnis, menyelesaikan suatu masalah, memperbaiki struktur dan efisiensi sistem IT.
Referensi :
http://abrarnurul.blogspot.com/2011/10/pengantar-bisnis-informatika.html
http://nugrahaditia.wordpress.com/2010/03/03/tugas-soft-skill-pengantar-bisnis-informatika/
http://purpleelinee.blogspot.com/2011/09/pengantar-bisnis-informatika.html
A. Pengertian Bisnis
Bisnis adalah kegiatan yang dilakukan oleh individu dan sekelompok orang (organisasi) yang menciptakan nilai (create value) melalui penciptaan barang dan jasa (create of good and service) untuk memenuhi kebutuhan masyarakat dan memperoleh keuntungan melalui transaksi.
B. Aspek-aspek bisnis :
- Kegiatan individu dan kelompok
- Penciptaan nilai
- Penciptaan barang dan jasa
- Keuntungan melalui transaksi
C. Fungsi Bisnis
- Fungsi Mikro (Kontribusi terhadap pihak yang berperan langsung). Misalkan Pemegang Saham memiliki kepentingan dan tanggung jawab tertentu terhadap perusahaan
- Fungsi Makro(Kontribusi terhadap pihak yang tidak berperan langsung). Misalkan Masyarakat sekitar perusahaan memberikan kontribusi kepada masyarakat sekitar sebagai bentuk tanggung jawab perusahaan
D. Pengertian Informatika
Informatika berkaitan erat dengan teknologi informasi. Teknologi Informasi adalah suatu seperangkat alat yang membantu kita dalam bekerja dengan informasi dan melakukan tugas - tugas yang berhubungan dengan pemrosesan informasi. Teknologi informasi tidak hanya terbatas pada teknologi komputer melainkan mencakup juga teknologi komunikasi untuk mengirim atau menyebarkan informasi.
E. Kaitan Antara Bisnis dan Informatika Bisnis Informatika adalah suatu kegiatan yang dilakukan individu atau sekelompok orang yang memiliki nilai (value) dengan tujuan mendapatkan keuntungan (profit) yang dilakukan dengan bantuan teknologi informasi. Yang dimaksud teknologi informasi disini mencakup semua hal yang berkaitan dengan teknologi informasi, seperti internet.
F. Cara Untuk Sukses Di Bisnis Informatika
1. Rancang Bisnis dengan Cermat Rancang rencana bisnis online Anda dengan cermat. Pertimbangkan segala aspek seperti target pasar, kemampuan pesaing, sumber daya,resiko dan perkembangan bisnis yang ingin ada jalankan bagaimana membangun loyalitas konsumen atau menjalin kemitraan strategis. Pakai referensi memadai, misalnya belajar dari situs bisnis di internet atau pun buku yang mendukung.
2. Temukan Sasaran Pasar Spesifik Bisa jadi ide bisnis online Anda brilian, namun itu tak ada artinya jika tidak ada sasaran pasar yang spesifik. Temukan celah pasar yang belum digarap pesaing. Jika Anda bertarung dengan pemain besar, pastikan bisnis Anda memiliki diferensiasi yang menarik konsumen.
3. Cari Sumber Keuangan Rencanakan dari mana Anda akan mendapat modal sebagai sumber dana bisnis online. Pinjaman bank bisa jadi pilihan yang baik. Jangan lupa untuk membuat administrasi keuangan yang rapi sehingga arus keluar masuk tampak jelas.
4. Buat Situs yang Handal Anda memang bisa memanfaatkan blog yang gratis untuk memulai bisnis. Namun jika berniat serius, belilah domain dan sewa perancang situs yang handal. Pastikan situs Anda tidak rumit, memudahkan pengakses serta selalu update.
5. Promosi Jitu Salah satu aspek terpenting dalam bisnis online adalah promosi yang jitu. Bisa dicoba bermacam metode, misalnya via Google AdWords di mana pengiklan hanya membayar sesuai jumlah pengakses situsnya. Manfaatkan pula e-mail atau situs jejaring untuk mempromosikan bisnis Anda pada banyak orang.
6. Permudah Transaksi Konsumen Konsumen harus dimudahkan dalam melakukan transaksi dan pemesanan di situs Anda. Berikan pula tingkat keamanan situs yang memadai sehingga konsumen percaya detail identitas mereka tidak bocor. Tanpa transaksi dari konsumen, bisnis Anda pasti ambruk.
7. Motivasi untuk Terus Maju Selalu butuh waktu agar bisnis internet berkembang. Sebagai entrepeneur online, Anda perlu energi, antusiasme, determinasi, dan gairah untuk maju. Perlu disadari bahwa sukses besar di bisnis internet cukup langka. Namun tak perlu pula kecil hati karena cerita kesuksesan bisnis online sudah amat banyak.
G. Contoh Bisnis di Bidang Informatika
1. E-commerce layer
menurut Laudon & Laudon (1998), e-commerce adalah suatu proses membeli dan menjual produk-produk secara elektronik oleh konsumen dan dari perusahaan ke perusahaan dengan komputer sebagai perantara transaksi bisnis.
2. software house
merupakan sekelompok orang atau individu yang melakukan bisnis dalam bidang pembuatan perangkat lunak (software) yang dapat digunakan oleh banyak pengguna atau client.
3. consultan TIK
merupakan orang yang bertugas untuk memberikan saran kepada client teknologi informasi apa yang harus digunakan untuk memenuhi sasaran bisnis, menyelesaikan suatu masalah, memperbaiki struktur dan efisiensi sistem IT.
Referensi :
http://abrarnurul.blogspot.com/2011/10/pengantar-bisnis-informatika.html
http://nugrahaditia.wordpress.com/2010/03/03/tugas-soft-skill-pengantar-bisnis-informatika/
http://purpleelinee.blogspot.com/2011/09/pengantar-bisnis-informatika.html
Pengertian E-Commerce
E-commerce atau bisa disebut
Perdagangan elektronik atau e-dagang adalah penyebaran, pembelian, penjualan, pemasaran
barang dan jasa melalui sistem elektronik seperti internet atau televisi, www,
atau jaringan komputer lainnya. E-commerce dapat melibatkan transfer dana
elektronik, pertukaran data elektronik, sistem manajemen inventori otomatis,
dan sistem pengumpulan data otomatis.
Industri teknologi informasi melihat
kegiatan e-dagang ini sebagai aplikasi dan penerapan dari e-bisnis (e-business)
yang berkaitan dengan transaksi komersial, seperti: transfer dana secara
elektronik, SCM (supply chain management), e-pemasaran (e-marketing), atau
pemasaran online (online marketing), pemrosesan transaksi online (online
transaction processing), pertukaran data elektronik (electronic data
interchange /EDI), dll.
.
E-commerce pertama kali
diperkenalkan pada tahun 1994 pada saat pertama kali banner-elektronik dipakai
untuk tujuan promosi dan periklanan di suatu halaman-web (website). Menurut
Riset Forrester, perdagangan elektronik menghasilkan penjualan seharga AS$12,2
milyar pada 2003. Menurut laporan yang lain pada bulan oktober 2006 yang lalu,
pendapatan ritel online yang bersifat non-travel di Amerika Serikat diramalkan
akan mencapai seperempat trilyun dolar US pada tahun 2011.
Tujuan
suatu perusahaan menggunakan sistim E-Commerce adalah dengan menggunakan
E-Commerce maka perusahaan dapat lebih efisien dan efektif dalam meningkatkan
keuntungannya.
Manfaat
yang didapat dari E-Commerce
a.
Dapat
meningkatkan market exposure (pangsa pasar).
c.
Melebarkan
jangkauan (global reach).
d.
Meningkatkan
customer loyalty.
e.
Meningkatkan
supply management.
f.
Memperpendek
waktu produksi.
Dalam banyak kasus, sebuah
perusahaan e-commerce bisa bertahan tidak hanya mengandalkan kekuatan produk
saja, tapi dengan adanya tim manajemen yang handal, pengiriman yang tepat
waktu, pelayanan yang bagus, struktur organisasi bisnis yang baik, jaringan
infrastruktur dan keamanan, desain situs web yang bagus, beberapa faktor yang
termasuk:
1. Menyediakan harga kompetitif
2. Menyediakan jasa pembelian yang tanggap, cepat, dan ramah.
3. Menyediakan informasi barang dan jasa yang lengkap dan jelas.
4. Menyediakan banyak bonus seperti kupon, penawaran istimewa, dan diskon.
5. Memberikan perhatian khusus seperti usulan pembelian.
6. Menyediakan rasa komunitas untuk berdiskusi, masukan dari pelanggan, dan lain-lain.
7. Mempermudah kegiatan perdagangan
2. Menyediakan jasa pembelian yang tanggap, cepat, dan ramah.
3. Menyediakan informasi barang dan jasa yang lengkap dan jelas.
4. Menyediakan banyak bonus seperti kupon, penawaran istimewa, dan diskon.
5. Memberikan perhatian khusus seperti usulan pembelian.
6. Menyediakan rasa komunitas untuk berdiskusi, masukan dari pelanggan, dan lain-lain.
7. Mempermudah kegiatan perdagangan
Beberapa aplikasi umum yang
berhubungan dengan e-commerce adalah:
* E-mail dan Messaging
* Content Management Systems
* Dokumen, spreadsheet, database
* Akunting dan sistem keuangan
* Informasi pengiriman dan pemesanan
* Pelaporan informasi dari klien dan enterprise
* Sistem pembayaran domestik dan internasional
* Newsgroup
* On-line Shopping
* Conferencing
* Online Banking
* Content Management Systems
* Dokumen, spreadsheet, database
* Akunting dan sistem keuangan
* Informasi pengiriman dan pemesanan
* Pelaporan informasi dari klien dan enterprise
* Sistem pembayaran domestik dan internasional
* Newsgroup
* On-line Shopping
* Conferencing
* Online Banking
Referensi :
http://www.baliorange.web.id/pengertian-ecommerce/
http://allanku.blogspot.com/2012/05/tik.html
Kamis, 22 Maret 2012
Contoh Bad Design
Ini merupakan contoh bad design yang diambil dari beberapa sumber, dan menurut pendapat saya, saya sependapat karena memiliki kekurangan - kekurangan dalam segi fisik maupun fungsi.
1. - FORD PINTO
pada era 70-an Ford PINTO menarik 1,5 Juta produknya dari pasaran akibat kesalahan produksi tanki bahan bakar. Kesalahan atau cacat produksi ini berpotensial membahayakan penggunanya dikarenakan apabila terjadi kecelakaan, tanki bahan bakar akan mudah terbakar dan meledak. Akibat kasus tersebut pada tahun 1981 Ford PINTO tidak lagi diproduksi.
2. - Simplicity Cribs (Ranjang Bayi)
Lebih dari 400,000 unit ranjang bayi bermerk Simplicity di tarik dari pasar yang diakibatkan oleh kematian bayi berumur 8 bulan. Penyebabnya adalah sebagian part produk yang di produksi di China mempunyai kelemahan pada kekuatan materialnya yang gampang patah yang membahayakan bagi sang bayi. Kejadian ini bukan yang pertama kalinya, pada bulan September 2008 perusahaan telah menarik 600,000 unit produk yang sama dan pada 2007 sebanyak 1 juta unit.
Menurut saya, untuk contoh yang pertama semestinya tanki bahan bakar dibuat dari baja platinum yang tahan api karena mobil jaman dahulu tidak mempunyai sistem yang melindungi tanki bahan bakar dan sistem injeksi. Mungkin apabila tanki bahan bakar dibuat oleh baja platinum dan di design jauh dari mesin, kejadian seperti ini sepertinya tidak akan terjadi. Sehingga apabila terjadi kecelakaan, bensin tidak cepat merembet keluar, supir dan penumpang dapat melarikan diri ketika terjadi kecelakaan, atau dapat mengulur waktu ketika orang di sekitarnya menolongnya.
Contoh yang kedua, memang dalam hal ini, ranjang bayi terbuat dari kayu, dan kita ketahui sendiri bahwa kayu lama kelamaan seiring dimakan usia akan lapuk, ataupun mudah rusak dan patah. Menurut saya, untuk design seperti ini tiang penyangga dibuat dari besi yang di cat mirip dengan kayu, ataupun kayu yang dilubangi tengahnya dan dimasukan selongsong besi sebagai penyangga agar ketika kayu lapuk, maka masih ada penopangnya.
Referensi : http://scm.aurino.com/?p=176
1. - FORD PINTO
pada era 70-an Ford PINTO menarik 1,5 Juta produknya dari pasaran akibat kesalahan produksi tanki bahan bakar. Kesalahan atau cacat produksi ini berpotensial membahayakan penggunanya dikarenakan apabila terjadi kecelakaan, tanki bahan bakar akan mudah terbakar dan meledak. Akibat kasus tersebut pada tahun 1981 Ford PINTO tidak lagi diproduksi.
2. - Simplicity Cribs (Ranjang Bayi)
Lebih dari 400,000 unit ranjang bayi bermerk Simplicity di tarik dari pasar yang diakibatkan oleh kematian bayi berumur 8 bulan. Penyebabnya adalah sebagian part produk yang di produksi di China mempunyai kelemahan pada kekuatan materialnya yang gampang patah yang membahayakan bagi sang bayi. Kejadian ini bukan yang pertama kalinya, pada bulan September 2008 perusahaan telah menarik 600,000 unit produk yang sama dan pada 2007 sebanyak 1 juta unit.
Menurut saya, untuk contoh yang pertama semestinya tanki bahan bakar dibuat dari baja platinum yang tahan api karena mobil jaman dahulu tidak mempunyai sistem yang melindungi tanki bahan bakar dan sistem injeksi. Mungkin apabila tanki bahan bakar dibuat oleh baja platinum dan di design jauh dari mesin, kejadian seperti ini sepertinya tidak akan terjadi. Sehingga apabila terjadi kecelakaan, bensin tidak cepat merembet keluar, supir dan penumpang dapat melarikan diri ketika terjadi kecelakaan, atau dapat mengulur waktu ketika orang di sekitarnya menolongnya.
Contoh yang kedua, memang dalam hal ini, ranjang bayi terbuat dari kayu, dan kita ketahui sendiri bahwa kayu lama kelamaan seiring dimakan usia akan lapuk, ataupun mudah rusak dan patah. Menurut saya, untuk design seperti ini tiang penyangga dibuat dari besi yang di cat mirip dengan kayu, ataupun kayu yang dilubangi tengahnya dan dimasukan selongsong besi sebagai penyangga agar ketika kayu lapuk, maka masih ada penopangnya.
Referensi : http://scm.aurino.com/?p=176
Minggu, 11 Maret 2012
Portofolio
Assalamu'alaikum wr wb..
Hai para blogger..
perkenalkan nama saya Graha Agung Brahmana. Orang tua, adik, teman, dosen, atau semua orang yang kenal dengan saya biasa memanggil saya Agung. Hanya mungkin pacar tercinta memanggil saya dengan sebutan " yank " atau " ay ", hehe..
Saya berumur 20 Tahun, lahir di Bogor pada 25 Agustus 1991. Saya anak pertama dari 2 bersaudara. Saya berdomisili di Cibinong, kab. Bogor, jawa Barat.
Kegiatan saya sekarang adalah sebagai mahasiswa tingkat 3, atau tepatnya semester 6. Saya menimba ilmu di universitas yang mempunyai akreditasi A, yaitu Universitas Gunadarma. Tinggi badan 177 cm dan berat badan sekitar 85 kg. Saya bisa dikatakan tampan, hehehe...
Selain saya sebagai mahasiswa, saya juga aktif berorganisasi. Tahun lalu saya aktif sebagai pengurus BEM FTI periode 2010 - 2011 sebagai anggota dari divisi litbang, dan syukur alhamdulillah saya dapat menyelasaikan masa aktif saya hingga akhir. Untuk pengalaman organisasi lainnya, saya juga aktif di himpunan, atau tepatnya di Himpunan Teknik Informatika ( HIMTI ) periode 2011 - 2012, dan saya dipercaya untuk membawahi divisi yang boleh dibilang cukup penting dalam organisasi kampus, yaitu divisi olahraga, dan saya menjabat sebagai Kepala Divisi. Namun, karena waktu kuliah semester ini yang terlampau padat, saya mengundurkan diri, dan pasif dalam organisasi kampus mulai dari semester ini.
Selain aktif sebagai aktifis kampus, saya pun syukur alhamdulillah wa syukurillah, diterima sebagai Asisten Laboratorium Teknik Informatika atau mahasiswa Gunadarma lebih mengenal dengan sebutan "aslab TI". Saya mulai aktif di instansi tersebut pada tahun 2010, sekitar pertengahan bulan Januari, atau dengan kata lain, saya diterima dan aktif sebagai aslab pada semester 3. Dan alhamdulillah sampai sekarang, saya sudah 1 tahun lebih berada di instansi dan lingkungan yang luar biasa hebatnya, dan juga pengalaman dan ilmunya yang bisa saya dapatkan dari sini, selain barang tentu "ongkos jasa" dari lab yang saya terima setiap bulannya, cukup lah untuk memodali servis motor saya, hehehehehe....
Untuk aktif dalam jejaring sosial, saya juga punya akun facebook dan twitter..
Dapat di searching saja jika blogger ingin tahu..
Mungkin sekian dahulu..
Kurang lebihnya mohon maaf..
Atas perhatiannya saya ucapkan terima kasih..
Wassalamu'alaikum wr wb..
Hai para blogger..
perkenalkan nama saya Graha Agung Brahmana. Orang tua, adik, teman, dosen, atau semua orang yang kenal dengan saya biasa memanggil saya Agung. Hanya mungkin pacar tercinta memanggil saya dengan sebutan " yank " atau " ay ", hehe..
Saya berumur 20 Tahun, lahir di Bogor pada 25 Agustus 1991. Saya anak pertama dari 2 bersaudara. Saya berdomisili di Cibinong, kab. Bogor, jawa Barat.
Kegiatan saya sekarang adalah sebagai mahasiswa tingkat 3, atau tepatnya semester 6. Saya menimba ilmu di universitas yang mempunyai akreditasi A, yaitu Universitas Gunadarma. Tinggi badan 177 cm dan berat badan sekitar 85 kg. Saya bisa dikatakan tampan, hehehe...
Selain saya sebagai mahasiswa, saya juga aktif berorganisasi. Tahun lalu saya aktif sebagai pengurus BEM FTI periode 2010 - 2011 sebagai anggota dari divisi litbang, dan syukur alhamdulillah saya dapat menyelasaikan masa aktif saya hingga akhir. Untuk pengalaman organisasi lainnya, saya juga aktif di himpunan, atau tepatnya di Himpunan Teknik Informatika ( HIMTI ) periode 2011 - 2012, dan saya dipercaya untuk membawahi divisi yang boleh dibilang cukup penting dalam organisasi kampus, yaitu divisi olahraga, dan saya menjabat sebagai Kepala Divisi. Namun, karena waktu kuliah semester ini yang terlampau padat, saya mengundurkan diri, dan pasif dalam organisasi kampus mulai dari semester ini.
Selain aktif sebagai aktifis kampus, saya pun syukur alhamdulillah wa syukurillah, diterima sebagai Asisten Laboratorium Teknik Informatika atau mahasiswa Gunadarma lebih mengenal dengan sebutan "aslab TI". Saya mulai aktif di instansi tersebut pada tahun 2010, sekitar pertengahan bulan Januari, atau dengan kata lain, saya diterima dan aktif sebagai aslab pada semester 3. Dan alhamdulillah sampai sekarang, saya sudah 1 tahun lebih berada di instansi dan lingkungan yang luar biasa hebatnya, dan juga pengalaman dan ilmunya yang bisa saya dapatkan dari sini, selain barang tentu "ongkos jasa" dari lab yang saya terima setiap bulannya, cukup lah untuk memodali servis motor saya, hehehehehe....
Untuk aktif dalam jejaring sosial, saya juga punya akun facebook dan twitter..
Dapat di searching saja jika blogger ingin tahu..
Mungkin sekian dahulu..
Kurang lebihnya mohon maaf..
Atas perhatiannya saya ucapkan terima kasih..
Wassalamu'alaikum wr wb..
Langganan:
Postingan (Atom)